Dalam upaya menghadapi antisipasi kemungkinan dan ancaman dari risiko Bencana Hidrometorologi Basah Di Kabupaten Buleleng akhir tahun 2024 sampai awalm tahun 2025 Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng gelar rapat secara virtual yang diikuti oleh beberapa pihak OPD terkait di Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng, Para Camat, Para Perbekel, dan Para Lurah se Kabupaten Buleleng
Turut hadir dari Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng I Gusti Ngurah Agung Darma Yudha, rabu (16/10 ) di ruang kerja PLIP. Rapat dibuka oleh Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Buleleng Putu Ariadi Pribadi dengan menyampaikan terkait dengan hal – hal yang perlu diwaspadai menghadapi bencana hidrometorologi dan upaya upaya yang dilakukan. Dalam kesempatan ini sebagai Pemateri dari Kepala stasiun Klimatologi Bali, Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional Jatim-Bali, Kepala Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, Kadis PU Kabupaten Buleleng. Dari hasil zoom meeting, agar Terus Meningkatkan koordinasi dengan stakeholder terkait respon cepat tehadap bencana, pemangkasan pohon ditepi jalan pembersihan saluran drainase dan genangan air dioptimalkan di musim peralihan ini. musim hujan di kab Buleleng diprediksi Bln November dan Desember, di bln Oktober masih berpotensi kekeringan
Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat menjadi komitmen bersama untuk antisipasi bencana hidrometorologi dan mereduksi dampak yang ditimbulkan dan koordinasi terus dilakukan demi untuk mengoptimalkan pelaksanaan rencana yang ada dalam menghadapi setiap bencana di Kabupaten Buleleng.