Selasa, 12 April 2022 bertempat di Ruang Rapat Kertha Gosana Lantai III Gedung Sekretariat Daerah Kantor Bupati di Pusat Pemerintahan Kab. Badung digelar Rapat Persiapan RAKORDA II Staf Ahli Kepala Daerah se Bali Tahun 2022.
Rapat diawali pengarahan dari Staf Ahli Gubernur Bali Bidang Perekonomian , Luh Ayu Ariani yang menyampaikan bahwa tujuan rapat adalah mempersiapkan Rakorda II yang akan diselenggarakan di Buleleng. Selaku tuan rumah, Buleleng melalui staf ahli Kabupaten Buleleng bidang Kemasyarakatan dan SDM, Drs. I Made Astawa,M.Si. memaparkan konsep persiapan yang sudah dibuat baik dari sisi tempat/lokasi maupun koordinasi yang sudah dilakukan bersama pihak terkait di Buleleng.
Selanjutnya, Raker dibuka staf ahli Kab. Badung, Weda yang dalam sambutannya menyampaikan, Wujud nyata dari karya staf Ahli Kepala Daerah se Bali adalah terbentuknya Forum Komunikasi Pelayanan Kesehatan Tradisional Bali, yang nantinya berupaya maksimal bisa membantu masyarakat di masa sulit selama pandemi covid-19, dengan memfasilitasi pola integrasi antara petani, pengusada dan pengusaha, sehingga produk" Petani dan pengusada bisa terserap.
Selebihnya acara diisi dengan penyampaian dari Ketua Forkom Pelayanan Kesehatan Tradisional Bali terkait keberadaan Forkom. Rencana dan masih bersifat tentatif pelaksanaan Rakorda Staf Ahli Kepala Daerah se Bali tanggal 18 s.d 20 Mei 2022