(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Pelatihan E-Surat bagi Admin SD Gugus VI Sukasada, Kominfosanti Dorong Administrasi Digital

Admin kominfosanti | 21 Januari 2026 | 77 kali

Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng terus mendorong percepatan transformasi digital di lingkungan perangkat daerah dan satuan pendidikan. Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan pelatihan aplikasi E-Surat bagi admin E-Surat dari delapan sekolah yang tergabung dalam Gugus VI Kecamatan Sukasada.

Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan di Ruang Laboratorium Dinas Kominfosanti pada Rabu (21/1). Pelatihan diberikan oleh I Putu Toni Aryadi selaku Admin E-Surat Dinas Kominfosanti, serta didampingi oleh Kepala Bidang Persandian dan Statistik, Komang Ery Marta Pariata, yang turut memberikan arahan terkait pentingnya pemanfaatan sistem digital dalam mendukung tata kelola administrasi yang efektif dan efisien.

Materi pelatihan difokuskan pada pengenalan aplikasi E-Surat, mulai dari fitur utama, alur kerja aplikasi, hingga tata cara penginputan dan pengelolaan surat secara digital. Peserta juga diberikan pemahaman mengenai praktik penggunaan aplikasi sesuai dengan standar administrasi pemerintahan dan kebutuhan operasional di lingkungan sekolah.

Melalui pelatihan ini, diharapkan para admin E-Surat sekolah mampu mengoperasikan aplikasi E-Surat secara optimal dan mandiri. Pemanfaatan sistem persuratan digital ini diharapkan dapat meningkatkan tertib administrasi, mempercepat proses surat-menyurat, serta mendukung terwujudnya layanan administrasi yang modern, transparan, dan akuntabel di lingkungan satuan pendidikan