(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Menghadapi Persiapan Tes PPPK 2024, Diskominfosanti Gelar Pelatihan CAT Kepada Tenaga Non ASN Lingkup Pemkab Buleleng

Admin kominfosanti | 30 Mei 2024 | 472 kali

Guna menghadapi persiapan tes PPPK 2024, staf non ASN yang di mulai sesi pertama Inspektorat Daerah setelah itu di lanjutkan sesi kedua yakni Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah (Balitbang) dan sesi terakhir Dinas Kebudayaan (Disbud) Kabupaten Buleleng melalui Diskominfosanti mengikuti pelatihan komputer tingkat dasar CAT (Computer Assisted test) Kamis, 30 Mei 2024, bertempat di Ruang Lab Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng.

Dalam pelatihan ini, diikuti oleh 15 orang peserta dengan instruktur I Kadek Hery Purwanto SH dan I Gede Arya Dana. Pada kesempatan ini disampaikan mengenai teknis pelaksanaan CAT seperti cara registrasi masuk CAT maupun teknis menjawab soal-soal.

Adapun tujuan kegiatan ini, untuk  meningkatkan kualitas SDM khususnya Tenaga Non ASN dilingkup Pemkab Buleleng. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal pelaksanaannya dan dalam pelaksanaan test CAT ini diikuti 10 sampai 15 orang peserta.

Dari kegiatan ini diharapkan setiap peserta dapat mengikuti pelatihan dengan sebaik-baiknya sehingga akan mendapat pengalaman dan ilmu yang bermanfaat bagi kualitas diri masing-masing.