(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Suwarmawan Tegaskan Satu Suara Sangat Mempengaruhi Pembangunan dan Pemerintahan 5 Tahun Kedepan

Admin kominfosanti | 25 Mei 2023 | 76 kali

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng, Ketut Suwarmawan menegaskan, satu suara sangat mempengaruhi pembangunan dan pemerintahan dalam lima tahun kedepan dalam ajang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024.

Hal tersebut disampaikan saat menjadi narasumber pada kegiatan Talk Show Gerakan Cerdas “Pemilih Cerdas, Menyatukan Indonesia” di Lapas Kelas II Singaraja pada Kamis, (25/5).

Lebih lanjut, Kadis yang biasa disapa Ketsu ini menyampaikan, dalam Pemilu Tahun 2024 gunakanlah dengan baik hak suara yang dimiliki, jangan teriming-imingi oleh janji, ingat bedakan antara fakta dan fiksi.

"Bijaklah dalam bermedia sosial serta telitilah dalam menyaring sebuah informasi, saring dulu sebelum sharing. Karena digitalisasi itu bagai dua mata pisau, tergantung kita mau membawanya kearah negatif atau positif. " ungkapnya.

Untuk diketahui, dalam talkshow ini menghadiri narasumber lainnya yakni, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Buleleng, Ketua KPU Buleleng, Ketua Bawaslu Buleleng, Kepala FKUB Kabupaten Buleleng.