(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Kadis Suwarmawan Ikuti Rapat Fasilitasi Ranperkada RKPD Semesta Berencana Secara Virtual

Admin kominfosanti | 23 Juni 2022 | 94 kali

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Diskominfosanti) Kabupaten Buleleng, Ketut Suwarmawan hadir sekaligus mengikuti rapat Fasilitasi Ranperkada RKPD Semesta Berencana Kabupaten Buleleng Tahun 2023 secara virtual di ruang kerjanya, Kamis, (23/6).

Acara itu diikuti juga oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa yang didampingi Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Buleleng, Nyoman Genep, dan Kepala Bappeda Kabupaten Buleleng, Putu Ayu Reika Nurhaeni serta OPD lainnya.

Dalam kesempatan itu, Sekda Suyasa menyampaikan 2 hal yang menjadi prioritas dalam penyusunan RKPD Semesta Berencana Kabupaten Buleleng yaitu terkait laju pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Buleleng dengan target RKPD yang berada dibawah target dari RKPD provinsi Bali. Selain itu tingkat kemiskinan juga menjadi perhatian khusus. 

Pihaknya juga optimis kedepannya akan bisa lebih baik lagi dengan kondisi pandemi Covid-19 yang semakin melandai sehingga bisa mencapai target yang ditetapkan Provinsi Bali.