(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Maksimalkan Perangkat HT, BSSN Berkunjung ke Buleleng

Admin kominfosanti | 23 Mei 2023 | 170 kali

Guna memaksimalkan perangkat persandian berupa Handy Talky (HT), Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) melakukan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik  (Diskominfosanti) Kabupaten Buleleng. Kunjungan tesebut diterima langsung oleh Kepala Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng, Ketut Suwarmawan yang didampingi Kepala Bidang Persandian dan Stastistik, Komang Ery Marta di Ruang Rapat Dinas Kominfosanti Buleleng, Selasa, (23/5).

Dalam kesempatan ini, Kadis Suwarmawan menyampaikan, bantuan HT yang dipinjampakaikan dari BSSN sangat bermanfaat sampai saat ini untuk melakukan komunikasi langsung ketika ada agenda di lapangan.

“Ketika banyak event, ataupun momen di lapangan kita pasti menggunakan perangkat tersebut. HT merupakan perangkat yang efisien karena lebih cepat untuk melakukan koordinasi secara broadcast. Kami sangat berterima kasih kepada BSSN bisa ke Buleleng,” ujarnya. 

Sementara itu, salah satu perwakilan dari BSSN, Teguh Wahyono mengatakan sesuai dengan Peraturan Presiden no. 28 tahun 2021 tentan BSSN, Peraturan BSSN no. 6 tahun 2021 tentang organisasi dan tata kerja BSSN, serta Program kerja Direktorat Sandi, Debuti Bidang Operasi Keamanan Siber dan sandi tahun 2023, BSSN bertugas untuk melakukan koordinasi pemanfaatan dan update kunci peralatan sandi berupa HT yang dipinjamkan ke stakeholder.

Ditambahkan, pihaknya  berharap kedepannya Diskominfosanti Buleleng bisa mencoba software baru milik BSSN “SIBER” yang bisa dipergunakan di smartphone pada era digital ini,  karena jaman sekarang semakin mengarah kearah digital.