(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Optimalisasi Pengelolaan LPD di Buleleng, BRIDA Gelar Sidang TPM Laporan Akhir Kajian

Admin kominfosanti | 14 November 2025 | 106 kali

Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) menggelar Sidang Tim Pengendali Mutu (TPM) untuk membahas Laporan Akhir Kajian Optimalisasi Pengelolaan Lembaga Perkreditan Desa (LPD). Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (14/11) di Ruang Rapat BRIDA ini turut dihadiri oleh Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Dinas Kominfosanti Buleleng, I Putu Suryada Santhi.


LPD memiliki posisi strategis dalam penguatan ekonomi desa adat sekaligus menjaga keberlanjutan budaya lokal. Selain memperluas akses permodalan bagi masyarakat, LPD juga berperan penting dalam mendorong pembangunan berbasis kearifan lokal. Karena itu, optimalisasi pengelolaan dianggap penting agar LPD tetap aman, adaptif, dan berkelanjutan. Laporan kajian tersebut menegaskan bahwa terdapat "lima prinsip" utama yang menjadi landasan untuk memperkuat tata kelola LPD secara menyeluruh.


Ketua Tim Pelaksana Kajian dari Undiksha, I Nengah Suarmanayasa, menyampaikan bahwa penelitian ini merupakan kontribusi akademisi dalam memastikan keberlanjutan LPD di tengah perubahan ekonomi dan sosial. Kepala BRIDA Buleleng, Ketut Suwarmawan, juga memberikan apresiasi atas kajian yang dilakukan dan menekankan bahwa hasil riset ini akan menjadi pijakan penting dalam perumusan kebijakan daerah.


Hasil kajian diharapkan mampu memperkuat tata kelola LPD di seluruh desa adat serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga keuangan adat tersebut. Dengan demikian, LPD diharapkan dapat terus berkembang sebagai institusi yang tangguh, inovatif, dan mampu menghadapi tantangan zaman tanpa meninggalkan nilai budaya dan jati diri masyarakat Buleleng.