(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Masyarakat Desa Joanyar Antusias Lakukan Vaksinasi

Admin kominfosanti | 21 Juni 2021 | 300 kali

Senin, 21 Juni 2021, pukul 08.30 s/d 14.00 wita, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Buleleng melalui Bidang Persandian dan Statistik  melaksanakan pendampingan vaksinasi Covid-19 di Balai Masyarakat Dusun Kajanan Desa Joanyar, Kecamatan Seririt. 

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi  secara dini penularan Covid-19,  yang semakin marak di Kabupaten Buleleng. Dalam pantauan,  masyarakat Desa Joanyar sangat antusias dengan pelaksanaan vaksin Covid-19 ini. Terbukti, masyarakat Desa Joanyar yang mendaftar sebanyak 440 orang, dengan rincian ,  tertunda  63 orang karena belum memenuhi persyaratan vaksin,  tidak hadir 83 orang dan lolos vaksin 294 orang.

Hadir dari Kominfosanti untuk melakukan pendampingan, Desak Putu Gawati, SH dan Komang Agus Ariawan dari Bagian Sekretariat. (Bidsanti/Desak Gawati)