(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Persiapan Paskibraka 2024, Pemkab.Buleleng Bentuk Tim dan Tahapan Seleks

Admin kominfosanti | 31 Januari 2024 | 765 kali

Sesuai edaran Deputi Bidang Pendidikan dan Pelatihan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 1 Tahun 2024 tentang Pembentukan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi Tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar rapat panitia seleksi Paskibraka di ruang rapat Badan Kesbangpol, Rabu,(31/1).

Rapat yang dipandu Plt. Sekretaris Badan Kesbangpol Ketut Simbayasa yang didampingi Kabid Pengembangan Nilai Kebangsaan Nyoman Widiartami bersama unsur TNI, Polri, SKPD terkait dan Koni Kabupaten Buleleng yang tergabung sebagai tim seleksi calon Paskibraka menjelaskan pihaknya telah mengirimkan surat kepada 55 sekolah SMA dan SMK se-Buleleng berdasarkan Dapodik dan telah menerima data sebanyak 265 siswa calon Paskibraka. 

Adapun jadwal atau tahapan seleksi pada bulan Pebruari 2024 tahap sosialisasi dan pendaftaran calon Paskibraka melalui aplikasi dari BPIP Pusat, bulan Maret 2024 seleksi calon Paskibraka dan Agustus dimulai pelatihan dan pengukuhan Paskibraka 2024.

Atas hal itu Badan Kesbangpol dalam rapat kali ini bersama tim menyesuaikan jadwal seleksi, pembentukan tim seleksi yang terdiri dari seleksi administrasi, seleksi kesehatan ,seleksi peraturan baris berbaris (PBB) dan kesamaptaan. Selain itu ada seleksi kepribadian meliputi wawancara, penelusuran minat dan bakat dan rekam jejak media sosial.

Dalam seleksi tersebut 10 besar dari 70 calon Paskibraka yang telah lulus akan dikirim ke provinsi guna mempersiapkan diri sebagai calon Paskibraka Nasional.

Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng dalam tim seleksi terlibat dalam tes kepribadian yaitu terkait rekam jejak media sosial calon Paskibraka serta menyiapkan jaringan internet di tempat seleksi yaitu di GOR Bhuana Patra Singaraja karena hasil seleksi akan diinput dalam sistem yang diberikan oleh BPIP Pusat.

Hadir mewakili pimpinan, Fungsional Ahli Muda Pranata Humas Ketut Widiasa Dinas Kominfosanti dan undangan lainnya.