(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Kominfosanti Buleleng Hadiri Pertemuan Pengisian Data Indikator Pembangunan Kependudukan Tahun 2025-2045

Admin kominfosanti | 16 Juli 2025 | 62 kali

Dalam rangka pemenuhan data Peta Jalan dan Rencana Aksi Dokumen Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) Kabupaten Buleleng Tahun 2025-2045, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng menyelenggarakan kegiatan Pengisian Data Target Indikator Pembangunan Kependudukan, bertempat di Ruang Rapat Dinas P2KBP3A Kabupaten Buleleng, pada Rabu, 16 Juli 2025.


Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait yang berperan dalam penyediaan data target pada masing-masing indikator pembangunan kependudukan. Setiap OPD diminta membawa data sesuai kewenangannya guna mendukung penyusunan Peta Jalan dan Rencana Aksi GDPK Kabupaten Buleleng.


Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng turut hadir dalam kegiatan ini, diwakili oleh Kepala Seksi Statistik Data Sektoral, I Gusti Ngurah Agung Sukrisna, S.Sn., M.Si. Kehadiran Kominfosanti Buleleng menegaskan komitmen dalam mendukung penyediaan data sektoral yang akurat sebagai bagian dari upaya mewujudkan pembangunan kependudukan yang terarah dan berkelanjutan.


Pertemuan ini bertujuan untuk memastikan terpenuhinya data indikator pembangunan kependudukan yang akurat dan relevan sesuai Sasaran Indikator Pembangunan Kependudukan Kabupaten/Kota 2025-2045. Melalui sinergi antar-OPD, diharapkan penyusunan GDPK ini dapat menjadi landasan kuat dalam perumusan kebijakan kependudukan yang lebih terarah.


Sebagaimana diketahui, Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) merupakan kerangka strategis pembangunan kependudukan yang memuat lima komponen utama, yaitu:

1. Pengendalian pertumbuhan penduduk

2. Peningkatan kualitas penduduk

3. Pengelolaan migrasi

4. Pengembangan wilayah

5. Peningkatan kesadaran dan partisipasi masyarakat


Dengan tersusunnya GDPK yang berkualitas, Pemerintah Kabupaten Buleleng berharap mampu merumuskan kebijakan yang lebih tepat sasaran dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mewujudkan pembangunan kependudukan yang berkelanjutan di masa mendatang.