(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Diskominfosanti Bentuk KIM Desa Pemuteran

Admin kominfosanti | 10 Oktober 2023 | 100 kali

Sejak bergulirnya sistem otonomi daerah dan UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik, Pemerintah Daerah juga mengemban tugasnya untuk mengelola sistem Informasi Daerah, karena sangat penting dalam mendukung pembangunan di daerah khususnya di Kabupaten Buleleng salah satunya yaitu meningkatkan pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat (KIM).

Menindaklanjuti hal tersebut, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Diskominfosanti) selaku pembina utama KIM di Kabupaten Buleleng hari ini telah melaksanakan Sosialisasi Pembentukan KIM yang  menyasar Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak di Kantor Perbekel Desa Pemuteran, Selasa, (10/10).

I Gede Suartika, selaku Sekretaris Desa Pemuteran menyambut dengan baik kunjungan Diskominfosanti dan mendukung sekali tentang pembentukan KIM ini serta apapun aktivitas kedepannya pada Desa Pemuteran.

Ditemui usai kegiatan, I Gede Suartika selaku Sekretaris Desa Pemuteran, dirinya mengatakan "Harapan kami, kedepannya KIM ini dapat berjalan dengan lancar, apapun menjadi tujuan kita bersama yang berkaitan dengan informasi yang telah terjadi , agar masyarakat Desa Pemuteran bisa mengetahui kegiatan maupun informasi yang ada di desanya".