(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

FGD Penataan Sistem Pengelolaan Sampah dan Retribusi

Admin kominfosanti | 14 Oktober 2020 | 39 kali

Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah (Balitbang Inovda) Kabupaten Buleleng mengadakan FGD (Focus Group Discussion) tentang Penataan Sistem Pengelolaan Sampah dan Retribusi. FGD ini dilaksanakan pada hari Rabu, 14 Oktober 2020 yang bertempat di ruang rapat Balitbang Inovda. Mewakili Kadis Kominfosanti Kabupaten Buleleng, hadir pada acara FGD ini, Kasubag Umum dan Kepegawaian, I Putu Suryada Santhi.

Dalam FGD ini, Kepala Balitbang Inovda Kabupaten Buleleng, dr. Gede Wiartana, M.Kes, menyampaikan beberapa hal yang menjadi tinjauan dalam sistem pengelolaan sampah, antara lain: pengelolaan sampah disumbernya, mengelola sampah di tempat pembuangan sampah dan tentang retribusi sampah. Dalam FGD ini, hadir pula nara sumber yaitu Dr. I Gde Made Metera, MSi dari Universitas Panji Sakti Singaraja.

Dalam materi penelitian yang disampaikan, Dr. I Gde Made Metera, MSi memberikan beberapa rekomendasi tentang pengelolaan sampah dan retribusinya, antara lain: Pemkab Buleleng melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan instansi terkait lainnya perlu fokus mendorong pengolahan sampah disumbernya, mendorong munculnya TPS (Tempat Penampungan Sementara) untuk mengelola sampah, menggunakan retribusi sampah sebagai sarana untuk mendidik masyarakat agar mau mengolah sampahnya sendiri serta menetapkan target penerimaan retribusi sampah agar berorientasi dalam memperbaiki kualitas pelayanan. Diakhir acara, dilaksanakan diskusi, pemaparan dan tanya jawab yang disampaikan oleh Forum Komunitas Peduli Lingkungan E-Darling dan Komunitas Eco Enzyme Singaraja. (Sekretariat/Pt.Suryada Santhi)