Dalam rangka menyatukan persepsi dalam penginputan Data Sektoral pada masing-masing OPD Lingkup Pemkab. Buleleng, yang sekaligus menjadi Produsen Data Sektoral, Dinas Kominfosanti Kab. Buleleng sebagai Walidata melaksanakan pertemuan perdana Koordinasi dengan anggota tim penyusun Buku Buleleng Membangun 2022 (28/1). Pentingnya hal ini mengingat Buku Buleleng Membangun 2022 yang ditargetkan terbit bulan April 2022
Pertemuan ini dibuka oleh Kepala Dinas Kominfosanti Kab. Buleleng, Ketut Suwarmawan, dilanjutkan dengan penyampaian materi penginputan oleh Kepala Bidang Persandian dan Statistik, Komang Ery Marta Pariata didampingi Kasi Statistik Data Sektoral, I Gusti Ngurah Agung Sukrisna.
Dengan pertemuan kali ini diharapkan penginputan data dari produsen data dapat dilakukan dengan efisien dan efektif, saat nanti verifikasi dan validasi data sampai ke penerbitan buku Buleleng Membangun 2022. Pertemua ditutup dengan diskusi tentang penginputan data oleh beberapa OPD.