Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik
Beranda/Berita/Cegah Penyebaran Covid-19 dengan Penyemprotan Disinfektan
Cegah Penyebaran Covid-19 dengan Penyemprotan Disinfektan
Admin kominfosanti | 21 Januari 2021 | 217 kali
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Buleleng melalui Bidang Persandian dan Statistik, kembali mendapat tugas penyemprotan disinfektan di Desa Anturan pada hari Kamis, 21 Januari 2021.
Kegiatan diawali dengan pengisian absen di Pos Timur Sat Pol PP Kantor Bupati Buleleng pada pukul 16.00 wita, pengambilan obat cairan di kantor BPBD Desa Pemaron dan selanjutnya melaksanakan penyemprotan disinfektan di seputaran Desa Anturan. Adapun tujuan penyemprotan ini adalah untuk memutus rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Buleleng.
Staf yang bertugas dari Bidang Persanti, I Gede Eka Lian Susastra dan Nyoman Suryadi serta didampingi Putu Yudi Armawan dari Bagian Sekretariat.
Kegiatan berjalan lancar dan berakhir pada pukul 18.00 wita. (Persantil/Desak Gawati)