Penyelenggaraan Free Wifi untuk Desa Adat, Puskesmas dan Obyek Wisata di Tahun 2020 memasuki tahap pemilihan penyedia. Setelah sebelumnya berdiskusi dengan PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk., Dinas Kominfosanti Buleleng melaksanakan diskusi pula dengan PT. Indonesia Comnet Plus (Icon Plus). IGN. Aditya Lesmana yang menjabat sebagai Account Manager Icon Plus mendatangi Dinas Kominfosanti Buleleng pada Selasa, 3 Maret 2020 dan diterima oleh Sekretaris Diskominfosanti, Made Suharta, S.Kom.,MAP.
Aditya menawarkan proposal layanan wifi untuk mengcover layanan internet di seluruh desa adat, puskesmas dan obyek wisata di Kabupaten Buleleng. Dari hasil diskusi, Icon Plus menyanggupi untuk memberikan layanan wifi di daerah yang termasuk kategori blankspot yang selama ini belum terhubung jaringan fiber optik. Menanggapi hal tersebut, Suharta menyambut baik proposal yang telah diberikan dan akan memastikan kembali dengan tim internal bahwa proposal layanan wifi telah sesuai dengan petunjuk teknis yang berlaku.
Ikut hadir dalam diskusi ini, Kepala Bidang Infrastruktur dan Layanan SPBE, I Made Wirama Satria, SE, dan Kepala Seksi Layanan Internet, Angelina Sagita Sastrawan, ST. (lina/ilspbe)