Memperingati Hari Relawan Palang Merah Indonesia (PMI), PMI Cabang Buleleng memberikan penghargaan kepada pendonor darah yang melaksanakan donor darah lebih dari 50 kali, penghargaan yang diberikan terhadap 26 pendonor tersebut dilaksanakan dengan penyematan pin dan pemberian piagam oleh Bupati Buleleng Buleleng yang pada kesempatan ini diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Buleleng dr. I Gusti Nyoman Mahapramana didampingi Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, SH bertempat di Ruang Unit IV Kantor Bupati Buleleng pada Kamis, (26/12).
Dalam sambutan Bupati Buleleng yang dibacakan oleh Kadis Kesehatan Nyoman Mahapramana, berharap untuk terus memupuk rasa saling tolong menolong sesama melalui kegiatan rutin donor darah.
Ditambahkan pula, pemberian penghargaan hendaknya dapat mengetuk hati relawan lain agar dapat menyumbangkan setetes darah bagi yang membutuhkan.
Sementara itu Sekretaris PMI Buleleng Dr. Sandiyasa, S.Sos, M.Si mengatakan, kegiatan ini terinspirasi dari PMI provinsi Bali terkait pemberian penghargaan kepada dirinya bersama pengurus PMI Buleleng atas dedikasi kita.
"Untuk relawan pendonor Buleleng apa yang akan kita berikan atas sumbangsihnya, "ujarnya.
Lebih lanjut Sandiyasa juga menambahkan pemberian penghargaan ini sebagai tanda pihaknya memperhatikan kepada relawan yang sudah rutin dan berpengalaman dalam kegiatan sosial ini, sehingga bisa disebarluaskan kepada masyarakat. "Kegiatan donor darah ini sangat sehat dan tidak sakit serta perbuatan mulia kepada sesama," ujarnya.
Ditemui usai acara, salah satu relawan dari desa Banjar Made Oskar Masayuda yang sudah 84 kali donor, mengatakan sejak dia mengerti kehidupan, terbesit keinginan untuk melakukan salah satu perbuatan baik untuk membantu sesama, salah satunya donor darah. "Kegiatan donor ini bermula dia sendiri ke PMI lalu mengajak teman, makin lama makin banyak yang ikut, lalu pihak PMI membantu dengan mendatangi para relawan di desanya, dan itu rutin dilakukan,"ungkapnya.(wdi).