Kamis tanggal 3 Oktober 2019, Pemuteran Bay Festival Kab. Buleleng kembali digelar dengan mengusung Tema "Taksu Giri Baruna" . Bidang Persandian Dinas Kominfosandi Kab Buleleng melaksanakan giat Pam vvip dan Dukungan Komunikasi oleh Kasi Operasional dan Pengamanan Persandian serta tim.
Dalam kesempatan ini hadir Menteri Pariwisata yang diwakili Staf Alhi Mentri Bidang Pengembangan Pemasaran Bapak Prof. Dr. I Gede Pitana. Msc, Wakil Gubernur diwakili Karo Umum Setda Provinsi Bali, Bupati dan Wakil Bupati Buleleng serta jajaran Pimpinan OPD di Lingkup Pemkab Buleleng, Pimpinan Muspida lingkup Pemkab Buleleng dan Pimpinan BUMD Kab Buleleng serta masyarakat umum. Setelah pembacaan doa, menyanyikan Indonesia Raya dan tari Panyembrame masal 100 orang, dilanjutkan Pembacaan Laporan Ketua Panitia yang dibacakan oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Kab Buleleng.
Acara dilanjutkan dengan sambutan, Wakil Gubernur Bali, sambutan Bupati Buleleng, dan terkahir sambutan Menteri Pariwisata yg dibacakan Staf Ahli Mentri Bidang Pengembangan Pemasaran sekaligus membuka bersama-sama Pagelaran Pemuteran Bay Festival 2019 ini ditandai dengan mengalungkan Bunga ke miniatur Dewa Baruna menaiki Gajah Mina sebagai kendaraannya yang akan ditenggelamkan besok ke dasar laut untuk dilestarikan sebagai terumbu karang.
Acara berjalan aman dan lancar. (ery/bidsan)