(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Bidsan Gelar PAM DUKOM dan Pam Signal pada Pelantikan Perbekel Tahap I, Hasil Pilkel 2019 Kabupaten Buleleng

Admin kominfosanti | 17 Desember 2019 | 111 kali

Selasa, 17 Desember 2019, Bertempat di Gedung Imaco Ex Pelabuhan Singaraja, Bidang Persandian melaksanakan giat PAM DUKOM dan Pam Signal dalam serangkaian Upacara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbekel Terpilih Tahap I Hasil Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2019 Kab. Buleleng
Acara ini dihadiri oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST. beserta Ibu, Sekda Kab. Buleleng, Para Asisten dan Staf Ahli Setda Kab. Buleleng, Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Kab. Buleleng, Perwakilan DPRD Kabupaten Buleleng, dan Pimpinan Muspida Kab. Buleleng.

Acara diawali dengan Tarian Penyambutan dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan doa. Selanjutnya dilakukan pembacaan Surat Keputusan Bupati Buleleng oleh Bapak Kadis Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, I Made Subur, SH., acara selanjutnya dilakukan Pengambilan Sumpah dan Pelantikan yang dipimpin oleh Bupati Buleleng. Pelantikan Tahap I ini dilakukan sumpah kepada 33 Perbekel. Dalam sambutannya Bapak Bupati Menyampaikan agar kepada seluruh Perbekel yang sudah dilantik agar dapat mengabdi dari hati dengan tulus dan dapat menggerakan kelompok-kelompok Desa untuk membangun dan memajukan Desanya.
Akhir acara dilakukan pemberian Ucapan Selamat kepada Perbekel yang sudah dilantik dan dilakukan sesi foto bersama.

Giat PAM DUKOM dan Pam Signal dalam serangkaian Upacara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Perbeke dipimpin Kabid Persandian, Putu Gopi Suparnaca beserta tim Persandian. Acara Pelantikan berjalan lancar dan aman. (ery/bidsan)