Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST berpesan kepada seluruh masyarakat Buleleng terus berkreasi dan berupaya menggapai prestasi puncak untuk kemajuan seni, budaya dan pariwisata di Kabupaten Buleleng. Hal ini disampaikan pada acara Pembukaan Parade Budaya, Lomba Busana Endek dan Pagelaran Tari Rejang di Depan Taman Kota Singaraja, Sabtu, (30/3).
Bupati yang akrab disapa PAS itu juga memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada panitia penyelenggara, Camat, seniman, budayawan dan segenap masyarakat Buleleng atas terselenggaranya kegiatan yang begitu meriah dan penuh makna. Diharapkan agar parade budaya dan lomba busana endek dapat memotivasi generasi muda khususnya para seniman, budayawan, pemerhati dan organisasi kesenian untuk terus mengembangkan kreasi dan inovasi sekaligus mengaktualisasikan diri melalui aktivitas dan prestasi seni.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng Drs. Gede Komang, M.Si yang merupakan Ketua Panitia Pelaksana Parade Budaya dan Lomba Busana Endek dalam laporannya menyampaikan bahwa parade budaya tahun ini bertema “Singa Praja Tattwa” yang bermakna menteladani keteladanan Ki Barak Panji Sakti pada saat Buleleng mencapai kejayaannya. Seluruh peserta parade bebas menampilkan garapan kesenian tentang kisah atau legenda yang ada di masing-masing kecamatan, namun tetap berdasarkan tema.
Dijelaskan juga oleh Gede Komang, seluruh peserta parade budaya diberikan uang pembinaan dan pementasan masing-masing sebesar Rp. 12.000.000. Dan kepada pemenang lomba, nantinya diberikan hadiah berupa uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi. Juara I 10 juta rupiah, Juara II 8 juta rupiah, Juara III 7 juta rupiah dan Juara Harapan I sebesar 5 juta rupiah.
Terkait dengan lomba busana endek, Gede Komang menerangkan seluruh peserta lomba berasal dari SKPD lingkup Pemkab Buleleng, Kecamatan dan BUMD Se-Kabupaten Buleleng dengan jumlah total 101 pasang peserta. Pada puncak perayaan HUT Kota Singaraja Ke- 415 tahun ini, lomba busana endek dibagi menjadi dua kategori yaitu busana adat hari kerja yang diikuti 53 pasang peserta dan busana menghadiri acara pesta sebanyak 48 pasang peserta. Adapun tema yang diangkat dalam lomba busana endek yaitu “Kryamukti Adibusana” yang bermakna kreatifitas yang inovatif dalam berpakaian sesuai budaya. Selain itu, Gede Komang juga menambahkan, route yang dilalui peserta lomba mengambil start di panggung utama jalan Ngurah Rai menuju finish di jalan Veteran.
Selanjutnya, Bupati PAS didampingi Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, Sekretaris Daerah Setda Buleleng Dewa Ketut Puspaka dan Kadis Gede Komang membuka secara resmi Parade Budaya, Lomba Busana Endek dan Tari Rejang Massal ditandai dengan pemukulan gong.
Turut hadir dalam pembukaan tersebut, Ibu Bupati Buleleng I Gusti Ayu Aries Sujati, Plt. Ketua TP PKK Buleleng Ny. Ayu Wardhani Sutjidra, Kapolres Buleleng dan Kepala SKPD Lingkup Pemkab Buleleng. (Agst).
Sumber: https://bulelengkab.go.id/detail/berita/bupati-pas-generasi-muda-seniman-dan-budayawan-agar-mengaktualisasikan-diri-dalam-seni-90