(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Bupati Tinjau Korban Banjir Bandang, dan Rencanakan Perbaikan Akses Jalan

Admin kominfosanti | 28 Januari 2016 | 678 kali

Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana meninjau korban banjir bandang di Dusun Musi Desa Musi, Dusun Tri Amerta Desa Penyabangan, Kecamatan Gerokgak pada hari Selasa(26/1). Dalam kunjungan ini Bupati bersama Ketua DPRD Buleleng Gde Supriatna menyerahkan dua ton beras dan 5000 sak semen. Dua ton beras itu dibagikan satu ton untuk warga Desa Penyabangan, satu ton untuk warga Desa Musi. Sedangkan bantuan semen dibagi dua, 2000 sak semen untuk warga Desa Musi, dan 3000 sak semen untuk warga Desa Penyabangan karena kerusakan paling parah lebih banyak melanda warga Penyabangan,khususnya di Dusun Tri Amerta.
Dalam kesempatan iu, Bupati mengatakan akses jalan di Dusun Tri Amerta Desa Penyabangan yang mengalami kerusakan berat segera akan diperbaiki. Ini disebabkan selain permintaan warga,juga dikarenakan perbaikan jalan itu akan memudahkan aktifitas warga serta memudahkan penyaluran bantuan ke warga yang terisolir. Rencananya perbaikan jalan tersebut akan diupayakan melalui Bantuan Keuangan Khusus Dinas PU Buleleng. Terkait ini, Bupati mengatakan akan merapatkan secepatnya.
Selain itu, tempat suci yang rusak akibat banjir bandang Sabtu lalu juga  akan diperbaiki. Direncanakan anggaran bantuan yang akan disalurkan, untuk  Pura Taman di Desa Musi sebanyak Rp.200 juta, dan Pura Taman Belatungan dialokasikan perbaikannya senilai Rp.300 juta.
Penanganan pascabanjir juga diupayakan oleh Bupati dengan menurunkan alat berat yang dimilikinya secara pribadi. Alat berat itu sangat bermanfaat untuk memindahkan material yang terbawa dalam jalur bandang seperti kayu gelondongan, batu-batu besar dan lumpur. Sedangkan pipa air bersih yang rusak, diupayakan pula akan dibantu yang akan dilakukan bersamaan dengan melakukan pembetonan jalan agar tidak dibongkar lagi setelah dipasang. Sedangkan mengenai bedah rumah yang rusak, disinggung kembali selain dibantu Pemrov.Bali juga diupayakan oleh Pemkab.Buleleng.(st)