Dalam rangka meningkatkan upaya pencegahan penyebaran Covid-19, maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng telah melakukan upaya disinfeksi (penyemprotan menggunakan disinfektan) disemua tempat publik di wilayah Kecamatan Buleleng dan sekitarnya. Penyemprotan serentak oleh SKPD ke setiap desa di wilayah Buleleng telah mulai dilakukan sejak hari Senin, 30 Maret 2020.
Penyemprotan disinfektan di wilayah Kecamatan Buleleng dan sekitarnya, dikoordinir langsung oleh Camat Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos, M.Si. Dalam arahannya, Camat Buleleng menekankan kepada setiap SKPD yang bertugas melakukan penyemprotan ke desa – desa, agar selalu memperhatikan protokol/SOP disinfeksi. Penyemprotan serentak disinfektan ini dilaksanakan setiap hari dan dibagi menjadi 2 shift yaitu setiap pagi dan sore hari.
Dinas Kominfosanti Buleleng turut serta melaksanakan penyemprotan disinfektan. Wilayah penyemprotan yang didapat setiap harinya pada shift sore adalah wilayah Desa Panji. Dalam 3 hari terakhir, wilayah yang sudah dijangkau oleh tim penyemprotan Diskominfosanti yaitu: Banjar Mandul, Banjar Dangin Pura dan Banjar Kembang Sari Desa Panji. Penyemprotan Disinfektan oleh Dinas Kominfosanti, dikoordinir oleh Kasubag Umum dan Kepegawaian, I Putu Suryada Santhi. (surya/sekretariat)