Tekait dengan menyebarnya Malware Ransomeware Wannnacry yang menyerang sistem komputer secara global, Dinas Komunikasi, Informatika dan persandian Kabupaten Buleleng hadir sebagai narasumber dalam dialog interaktif yang digelar RRI Singaraja membahas tentang Malware Ransomeware Wannnacry (16 /5). Hadir sebagai narasumber dalam acara interaktif ini Kepala Bidang TIK, Made Suharta,S.Kom,M.AP dan Kepala Seksi Keamanan Informasi E-government, Nyoman Budarsa,S.Kom.
Pada kesempatan ini Made Suharta memaparkan program - program Dinas Kominfosandi dan cara pengamanan data serta berinternet dengan aman dan sehat. Sementara Nyoman budarsa menjelaskan mengenai langkah pencegahan dan penanganan malware Ransomware Wannacry. Untuk komputer yg belum terinfeksi malware ini disarankan mengupdate windows dengan patch terbaru dan menginstal antivirus.