(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Dinas Kominfosanti Ikuti Video Conference Silaturahmi Nasional dan Halal Bil Halal Forum Kadis Kominfo se-Indonesia

Admin kominfosanti | 04 Juni 2020 | 294 kali

 

Pada hari Rabu, 3 Juni 2020, Dinas Kominfosanti Kab. Buleleng , diwakili oleh Kepala Dinas Kominfosanti Dr. Drs. I Ketut Suweca, M.Si, Kabid Tata Kelola dan SDM SPBE Ngakan Gde Dwi Dharma Yudha, SE. MPA., Kasi Tata Kelola SPBE Ketut Devi Paradika, S.Kom mengikuti acara video conference silaturahmi nasional dan halal bil halal virtual "Kopi Satukan Negeri" Forum Kadis Kominfo Indonesia yang diselenggarakan oleh Antara Digital Media. Acara tersebut dihadiri 133 Kadis Kominfo se-Indonesia, Deputi Bidang Koordinasi Komunikasi Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam, Marsda TNI Rus Nurhadi Sutedjo, Direktur Deteksi Ancaman Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Sulistyo, Ketua Forum Kadis Kominfo Haris Tome dan CEO Antara Digital Media Darmadi

Setelah acara pembukaan, acara dilanjutkan dengan pengarahan dari Deputi VII Kementeriaan Komunikasi, Informasi, dan Aparatur Marsda TNI Rus Nurhadi Sutedjo mewakili Menko Polhukam Mahfud MD, dimana disampaikan Kominfo bersama LKBN ANTARA serta ANTARA Digital Media (IMQ) dapat menjadi ujung tombak melawan hoaks (berita bohong) yang memicu perpecahan bangsa melalui informasi yang mendidik, menenangkan, dan menyatukan negeri, disampaikan juga kerja sama Diskominfo dengan Antara Digital Media sangat bermanfaat bagi perkembangan dan pencapaian kinerja pemerintah untuk disebarkan secara luas dan Menko Polhukam mendukung program 'Satukan Negeri' yang dilaksanakan Kominfo bersama LKBN ANTARA


Sementara dalam sambutannya, Ketua Forum Kadis Kominfo Bapak Haris Tome mengapresiasi silaturahmi yang difasilitasi ANTARA Digital Media di tengah pandemi COVID-19 untuk menjalin kebersamaan dan sinergi lebih baik dan mengatakan Diskominfo memiliki peran dalam penyebaran informasi di daerah.


Setelah laporan dari CEO Antara Digital Media Bapak Darmadi terkait program kerja yang sudah dilaksanakan oleh Antara Digital Media, acara diisi dengan tanya jawab lewat fitur chat dan diakhiri dengan pemberian piagam penghargaan kepada beberapa Diskominfo