(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Diskominfosandi Siap Dukung Permata

Admin kominfosanti | 03 Desember 2019 | 110 kali

Dalam rangka mengembangkan sistem informasi data sektoral Penerapan Aplikasi e-Data (Permata), pada hari Selasa (3/12) di Ranggon Sunset, Dinas Statistik Kabupaten Buleleng menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan tema "Penerapan Aplikasi e-Data (Permata) untuk mewujudkan satu Data Buleleng". Diskusi yang melibatkan bagian perencanaan dan pengelola data di masing-masing SKPD, dibuka oleh Kepala Dinas Statistik, Ir. I Ketut Nerda, yang mewakili Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng.
Dalam sambutan pembukaan Sekda Buleleng yang dibacakan oleh Kadis Statistik, dikatakan bahwa pemerintah daerah Kabupaten Buleleng masing kurang mampu untuk menyediakan data bagai para investor, yang mengakibatkan kurang cepatnya pertumbuhan investasi di kabupaten Buleleng. Kehadiran Permata ini diharapkan dapat memberikan data yang akurat, mutahir, terpadu dan dapat dipertanggungjawabkan. Sehingga kehadiran aplikasi ini dapat mendukung terlaksananya program Presiden Jokowi, yaitu Satu Data Indonesia, sehingga tidak ada perbedaan data yang dikeluarkan oleh Instansi Pemerintah baik pusat maupun daerah.
Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan dari 3 narasumber, yaitu: Dr. Gede Rasben Dantes, ST., M.TI. (Wakil Rektor bidang Akademik dan Kerjasama Universitas Pendidikan Ghanesa), I Ketut Resika Arthana, ST., M.Kom. (Ketua UPT TIK Universitas Pendidikan Ghanesa), Syahran Sulaiman Hsb, S.Si. (mewakili Kepala BPS Singaraja). Dalam diskusi yang dilaksanakan, Kasubag Perencanaan Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Buleleng, FA.Wawan Triyudawanto, ST., menyatakan kesiapan Dinas Kominfosandi untuk mendukung implementasi dari sistem informasi data sektoral tersebut, sehingga perwujudan Satu Data Indonesia dapat terwujud. (wan/sekretariat)