(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Diskominfosandi Siapkan Data Sektoral untuk 3 Produk Buku Distik

Admin kominfosanti | 25 April 2019 | 295 kali

Dalam rangka persiapan penyusunan buku Buleleng Membangun, buku Tinjauan Kesejahteraan Rakyat dan buku Tinjauan Perkembangan Ekonomi tahun 2019, maka pada hari Rabu (24/4) Dinas Statistik Kabupaten Buleleng menyelenggarakan Rapat Pembahasan Data Sektoral tahun 2018, di Ruang Rapat Dinas Statistik Kabupaten Buleleng. Rapat ini dibuka dan dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Statistik Kabupaten Buleleng, Ir. I Ketut Nerda, dan diikuti oleh seluruh anggota Tim Penyusunan Buku Buleleng Membangun, Buku Tinjauan Kesejahteraan Rakyat dan Buku Tinjauan Perkembangan Ekonomi Kabupaten Buleleng Tahun 2019.
Dalam sambutan dan pengarahannya, Kepala Dinas Statistik mengatakan bahwa keberadaan Dinas Statistik di Kabupaten Buleleng telah cukup diperhitungkan di Indonesia, walaupun dengan kondisi SDM yang kurang memadai, khususnya yang memiliki keahlian di bidang statistik. Hal ini terbukti dengan jumlah kunjungan yang mencapai 22 kali dari berbagai kabupaten/ kota di Indonesia pada tahun 2018. Lebih lanjut dikatakan, bahwa pembentukan Tim Penyusunan 3 buku ini bertujuan untuk memudahkan koordinasi dengan seluruh instansi pemerintah lingkup Pemkab Buleleng, sehingga pemenuhan data-data sektoral yang dibutuhkan dapat segera terpenuhi. Sehingga diharapkan ketiga buku tersebut dapat diselesaikan sebelum semester 1 tahun ini berakhir. Untuk itu dibutuhkan partisipasi aktif dari seluruh anggota tim yang merupakan perwakilan masing-masing instansi pemerintah lingkup Pemkab Buleleng.
Kasubag Perencanaan Dinas Kominfosandi, FA Wawan Triyudawanto, ST., yang merupakan salah satu anggota tim, menyatakan kesiapannya untuk memberikan data-data sektoral bidang komunikasi, informatika dan bidang persandian yang dibutuhkan demi terwujudnya ketiga buku tersebut. Sehingga proses penyusunan buku-buku tersebut dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan time schedule yang telah ditentukan.