(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Diskominfosanti Kab.Buleleng Kunjungi Dinas Lingkungan Hidup Terkait Pembuatan Aplikasi Peta Sebaran Sampah di Kab.Buleleng

Admin kominfosanti | 01 Juli 2020 | 160 kali

Pada hari Selasa 30 Juni 2020 Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik diwakili oleh kepala bidang Infrastruktur dan Layanan SPBE Made Wirama Satria dan satu staf programer Ida Bagus Dananjaya melakukan koordinasi Bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng. Koordinasi dilakukan di ruang rapat Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng yang didampingi langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kabid Penataan, dan Kasi Pengurangan Sampah.

Koordinasi ini bertujuan untuk membahas rencana pembuatan aplikasi peta sebaran dan informasi bank sampah yang ada di kabupaten Buleleng. Aplikasi ini bertujuan untuk memudahkan proses monitoring jumlah sampah yang dihasilkan oleh masing-masing bank sampah sehingga Dinas Lingkungan Hidup dapat mengetahui seberapa besar jumlah akumulasi sampah yang terdapat pada daerah terkait. Data yang didapatkan pun akan selalu terupdate karena masing-masing bank sampah memiliki kewajiban untuk melakukan pelaporan jumlah sampah mereka setiap periode waktu yang sudah disepakati.

Dengan adanya aplikasi ini juga diharapkan menjadi alat untuk mendekatkan hubungan antara pengelola bank sampah dan Dinas Lingkungan Hidup. (IL. SPBE/Md.Wirama Satria)