Sebanyak 6 orang pelatih senior Shorinji Kempo Kabupaten Buleleng menghadiri Gashuku Nasional 2019 di Pusdiklat Kempo, Pondok Gede, Jakarta, 1-3 Februari 2019. Keenam pelatih tersebut yakni Putu Darsana, Made Asmara Yasa, I Ketut Suweca, Heny Anggreni, Arief Gunawan, dan Agus Riadi.
Ketua Umum Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Kab. Buleleng, I Ketut Suweca, menyampaikan bahwa tujuan pokok pelaksanaan Gashuku Nasional adalah, pertama, untuk mempererat tali persaudaraan sesama anggota/kenshi Kempo seluruh Indonesia. Kedua, untuk meningkatkan pemahaman terhadap filosofi dan ajaran (tokuhon) Shorinji Kempo. Ketiga, untuk memberikan kesempatan kepada para kenshi terdaftar mengikuti ujian kenaikan tingkat. Keempat, untuk meningkatkan kualitas teknik beladiri Kempo yang dimiliki para pelatih agar tetap standar di seluruh Indonesia.
Lebih lanjut Suweca yang juga Kepala Dinas Kominfosandi Kab. Buleleng mengatakan bahwa Gashuku Nasional tersebut diikuti 250 kenshi pelatih dari dari 32 provinsi di seluruh Indonesia. "Bahkan ada beberapa kenshi yang ikut berlatih dan mengikuti ujian kenaikan tingkat berasal dari Vietnam dan Timor Leste, " tambahnya.
Pada acara pemantapan teknik dan ujian kenaikan tingkat yang diselenggarakan oleh Pengurus Besar (PB) Perkemi ini diterjunkan para anggota Majelis Guru PB Perkemi, diantaranya sensei Indra Kartasasmita, sensei Djumhana Sidik, sensei Yudi Siswantoro, sensei Henry Soselisa, sensei Hans Pohan, sensei Andreas, sensei Daud Rante Alinan, sensei Wartoyo, dan sensei Maridi Kartasasmita.
Pada hari kedua, usai latihan sore, diselenggarakan upacara peringatan hari ulang tahun ke-53 Perkemi dan pemutaran film 'Kempo Girls' yang dihadiri dan disaksikan oleh Pengurus PB Perkemi dan para kenshi dan para wartawan yang meliput acara Gashuku Nasional tersebut.