Integritas pada intinya adalah kesatuan pikiran, perkataan dan perbuatan yang dilandasi nilai-nilai moral. Integritas adalah karakter terpenting dalam menjalani karier dan kehidupan secara benar. Demikian antara lain disampaikan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kab. Buleleng, Dr. Drs. I Ketut Suweca, M.Si saat mengisi jam mengajar pada Diklat kepemimpinan tingkat IV di Badan Diklat Provinsi Bali, 16 Juni 2017.
Lebih lanjut dikatakan, terdapat sepuluh prinsip dalam menyiasati kehidupan di era informasi. Selain integritas, prinsip penting lainnya adalah kesediaan belajar. "Para sahabat adalah tempat belajar. Kantor juga tempat belajar. Tempat belajar tak hanya di sekolah atau di kampus. Jangan pernah berhenti belajar dari 'universitas kehidupan ." ujarnya.
Di hadapan peserta diklat yang diikuti oleh para pejabat eselon 4 itu, Suweca juga mengajak untuk selalu membangun networking ke dalam Tim. Sinergitas di dalam Tim akan memberikan hasil yang lebih besar dan maksimal dalam pencapaian tujuan.