(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Kominfosandi Support Pelatihan Usaha Kesehatan Sekolah dengan Multimedia

Admin kominfosanti | 27 Juni 2019 | 216 kali


Bertempat digedung wanita laksmigraha Singaraja pada hari Rabu sampai Jumat, 26 sampai dengan 28 Juni 2019 digelar kegiatan pelatihan Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (UKS/M) tingkat SD, SMP, SMA dan sekretariat Kecamatan se Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh SKPD terkait, serta kepala sekolah se Kabupaten Buleleng yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng Ir. Gde Darmajaya, M.Si mewakili Bapak Bupati Buleleng. Dalam sambutannya Bupati Buleleng yang dibacakan oleh Kadisdikpora Kabupaten Buleleng mengatakan bahwa program pelatihan UKS/M merupakan upaya lintas program dan lintas sektoral dalam upaya peningkatan kemampuan pengelola UKS/M di kecamatan maupun guru pembina UKS/M. Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah bertujuan meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar siswa-siswi melalui peningkatan derajat kesehatan, membina dan mengembangkan kebiasaan hidup sehat yang harus dilakukan secara menyeluruh dan terpadu. Diakhir sambutannya menghimbau agar para peserta pelatihan benar-benar memanfaatkan kesempatan pelatihan ini untuk menggali ilmu sehingga nantinya bisa mengimplementasikan dan mengaktualisasikan ilmunya kepada warga sekolah dan masyarakat secara luas. Dalam pelatihan UKS/M mendatangkan narasumber dari TP-UKS/M provinsi bali, PMI Kabupaten Buleleng, Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng, Kepala BPOM dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buleleng. Hadir dari Kominfosandi dalam pelayanan tersebut Kasi Layanan Informasi Publik Ketut Artaya, SE dan beberapa staf teknis.