(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Koordinasi Pemanfaatan Wifi Bali Smart Island

Admin kominfosanti | 29 Juli 2019 | 458 kali

Bertempat di Wantilan Pura Puseh Lan Desa, Desa Pakraman Seririt, dilaksanakan Koordinasi Pemanfaatan Wifi Bali Smart Island pada Senin (29/7). Didampingi oleh salah satu Kepala Lingkungan, Bapak Pandit menjelaskan bahwa wifi ini lancar digunakan untuk kegiatan adat maupun kegiatan masyarakat sekitar. Kegiatan koordinasi ini dilaksanakan oleh Kepala Seksi Infrastruktur dan Teknologi Dinas Kominfosandi Kabupaten Buleleng, Angelina Sagita Sastrawan, ST. bersama staf teknis jaringan online. Selain desa pakraman, koordinasi kali ini juga menyasar Puskesmas Seririt 1 di Kelurahan Seririt dan Puskesmas Seririt 2 di Desa Banjarasem. Sebagai hasil koordinasi, untuk Puskesmas Seririt 1, perangkat wifi ditempatkan di areal gedung bawah dan aktif digunakan, sedangkan di Puskesmas Seririt 2 perangkat wifi dikeluhkan sering lambat yang nantinya akan dilaporkan ke pihak penyedia untuk segera diberikan penanganan. (lin-tik)