Musyawarah Lokal IX Orari Lokal Buleleng dilaksanakan Minggu,9 Des 2018 di Gedung Laksmi Graha Singaraja dengan mengusung tema "Melalui Muslok IX Orari Lokal Buleleng, Kita Tingkatkan Persatuan dan Kesatuan untuk Mendukung Pembangunan di Kab.Buleleng". Acara dibuka Kadis Kominfosandi Kab.Buleleng, Dr. Drs. I Ketut Suweca, M.Si mewakili Bupati Buleleng. Dalam sambutannya disampaikan semoga proses musyawarah ini berjalan lancar dan hikmah dalam memilah dan memilih pemimpin baru yang berdedikasi, bermartabat, dan mempunyai komitmen, serta loyalitas yang tinggi kepada Daerah, Bangsa dan Negara. Bentuk perhatian pemerintah kepada Orari Buleleng berupa bantuan dana bansos tahun 2017 sebesar 100 jt untuk pengadaan sarpras orari yang hendaknya selalu saling menjaga & dipelihara dengan baik. Bantuan akses point wifi dari Diskominfosandi untuk Orari th.2018, semoga berguna dalam mensuport proses kegiatan orari yang sudah berbasis IT dalam share informasi. Ditambahkan juga hubungan kerjasama, bidang Persandian Diskominfosandi dalam Pam Dukom setiap kegiatan Pemkab Buleleng, baik giat rutin, khusus, sosial, bahkan emergency hendaknya terus dijaga, di peliharaan dan hendaknya terus di tingkatkan. Tahun depan 2019 ini melalui Bidang Persandian Diskominfosandi telah membentuk team "Percepatan Pembangunan Radio Komunikasi Satu Pintu" guna memfasilitasi dan mendukung komunikasi dari antar SKPD Pemkab.Buleleng dan penggemar pencinta hobby radio komunikasi.
Kami juga sampaikan terimakasih kepada semua anggota orari dan juga teknisi orari, Made Artaka dan Putu Mustika yang selama ini telah berdidikasi tulus iklas baik pikiran, tenaga bahkan material yang begitu besar, atas keaktifannya sebagai relawan dalam pembangunan repeater eksperimen di beberapa titik kordinat yang berlokasi di tower tigawasa, gobleg, penulisan dan puncaksari kutul. Semoga semoga hasil kerja bhaktinya selama ini selalu mendapat berkah yang positif dan kaya manfaat untuk kita semua.
Hadir dalam acara ini dinataranya Danramil Kota Singaraja, Kapolsek Kota Singaraja, Ketua Balmon Kls-I Dps , Kepala BPBD Kab.Buleleng
Kepala Kesbangpol Kab.Buleleng, Ketua Orari Daerah Bali, Ketua DPP Orari Lokal Buleleng, Para Ketua Orari lokal se-Bali, Ketua Rapi Buleleng.
Agenda kegiatan muslok IX di gelar sehari sebagai momentum yang penting dan strategis di ranah para penggemar pencinta hobby radio komunikasi amatir untuk berkumpul dalam musyawarah muafakat guna memilah dan memilih Ketua Orari Buleleng yg baru. Giat dimaksud digelar 3 tahun sekali mengingat masa bhakti Ketua Orari adalah 3 tahun.