Bertempat di lapangan kampus tengah Universitas Pendidikan Ganesha Singaraja pada hari Jumat, 12 Januari 2018 digelar peringatan Dies Natalis ke XXV dengan kegiatan jalan santai yang dihadiri oleh seluruh jajaran keluarga besar Undiksha Singaraja. Kegiatan jalan santai dilepas oleh Wakil Rektor III Undiksha Singaraja Bapak Dr. I Gusti Ngurah Pujawan, M.Kes mewakili Rektor Undiksha Singaraja.
Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kab.Buleleng melalui Bidang Pengelolaan dan Layanan Informasi Publik memberikan layanan pada acara Dies Natalis ke XXV Undiksha Singaraja dengan layanan mobil unit keliling.
Pada pelepasan jalan santai Wakil Rektor III mengatakan bahwa Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja merupakan satu satunya perguruan tinggi negeri di Bali Utara yang telah terakreditasi nasional. Perkembangan besar di lembaga ini terjadi setelah diterbitkan Perpres No. 11 Tahun 2006 tanggal 11 Mei 2006 tentang perubahan status IKIP Negeri Singaraja menjadi Universitas Pendidikan Ganesha. Perjalanan selama 62 tahun sejak pertama berdiri dan terakreditasi yang telah diperoleh menjadi jaminan bahwa proses pendidikan di Undiksha berkualitas. Sistem pendidikan yang dirancang pada akhirnya tidak hanya menyiapkan lulusan bermutu untuk siap bersaing di dunia kerja melainkan juga membuka lapangan pekerjaan. Jalan santai menempuh rute jalan Udayana, jalan Ngurah Rai jalan Pramuka, jalan Ayani, jalan Dewi Sartika Selatan dan finis kembali di lapangan kampus tengah Undiksha Singaraja. Dari kominfosandi hadir untuk melayani kegiatan tersebut Kasi Layanan Informasi Publik Ketut Artaya, SE dan beberapa staf teknis.