(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Monitoring dan Pembinaan Pengelolaan Website Kecamatan

Admin kominfosanti | 21 September 2018 | 433 kali

Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Buleleng melalui Bidang Layanan e-Government laksankan monitoring dan pembinaan pengelolaan website Kecamatan Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 17 sampai dengan 20 September 2018 dengan berkunjung langsung ke kantor kecamatan untuk melakukan koordinasi, monitoring dan pembinaan secara teknis. Sesuai dengan fungsinya, website kecamatan yang merupakan bagian dari website resmi Pemkab Buleleng mempunyai peran strategis dalam menyebarluaskan informasi publik melalui media internet. 

Dalam pembinaan pengelolaan website kecamatan, petugas teknis dari Kominfosandi Buleleng, Kadek Hery bersama staf teknis Kominfosandi diterima oleh pejabat di kecamatan didampingi admin website kecamatan. Monitoring terhadap pengelolaan website kecamatan dilaksanakan dalam rangka memaksimalkan media ini untuk mempublikasikan informasi kegiatan pembanguan di kecamatan, serta informasi terkait lainnya, diantaranya data, pengumuman, video kegiatan, foto kegiatan, dan layanan publik. Sehingga masyarakat akan mudah untuk mengakses informasi tersebut melalui internet. Dalam kesempatan itu pula disampaikan hasil evaluasi terhadap pengelolaan website yang secara umum sudah berjalan dengan baik dan harus terus ditingkatkan lagi. Pembinaan secara teknis juga dilakukan dengan memberikan pembinaan tentang pengisian banner, header website, editing foto dan penulisan berita yang baik untuk dipublikasi pada website.

Sementara itu dari pihak kecamatan menyampaikan terimakasih atas koordinasi dan pembinaan yang dilaksanakan Dinas Kominfosandi Buleleng. Diharapkan kegiatan ini terus berlanjut sehingga pengelolaan website kecamatan bisa berjalan dengan baik. Kecamatan yang dikunjungi diantaranya, Kecamatan Sawan, Kubutambahan, Tejakula, Gerokgak, Seririt, Banjar, dan Busungbiu.