Website Pemkab Buleleng sebagai situs resmi Pemkab Buleleng mempunyai peranan yang penting dalam mempublikasikan program kegiatan Pemda Buleleng kepada masyarakat, sehingga masyarakat dapat mengetahui secara cepat setiap kegiatan pembangunan di segala sektor yang telah dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui website. Cukup dengan membuka website Pemkab Buleleng (https://bulelengkab.go.id) beserta dengan subdomain SKPD, masyarakat akan disuguhkan dengan informasi, baik berupa berita, data, pengumuman, agenda kegiatan Pemda, galeri foto dan video, serta masyarakat bisa untuk menuliskan kritik dan saran.
Melihat perannya yang cukup strategis, Dinas Kominfosandi melalui bidang layanan e-Government melaksanakan monitoring pengelolaan website yang menyasar subdomain website Kecamatan lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng dari tanggal 28-31 Agustus 2017. Menurut Kepala Bidang Layanan e-Government Dinas Kominfosandi, Ngakan Gde Dwi Dharma Yudha, SE, MAP saat ditemui di ruang kerjanya (28/8) menjelaskan petugas teknis dari Kominfosandi akan terjun langsung kelapangan untuk melakukan monitoring dan bertemu dengan petugas pengelola subdomain website kecamatan, serta membawa hasil pemeringkatan pengelolaan website Pemda terhitung mulai bulan Januari sampai dengan Agustus 2017.
Petugas teknis websiite dari Dinas Kominfosandi diterima dengan baik oleh pejabat di Kecamatan serta petugas operator website Kecamatan saat mellakukan monitoring . Dalam monitoring dibahas mengenai konten website, keamanan informasi, pengelolaan menu layanan, pengelolaan menu kritik, dan saran, pengelolaan email, serta bagaimana mengolah informasi sehingga bisa dipublikasikan ke website. Selain itu, ada pula beberapa masukan dari admin web kecamatan terkait dengan penambahan menu di website, seperti share ke media sosial dan penambahan tolak ukur pemeringkatan subdomain website.