Bertempat di Kantor Desa Wanagiri hari Selasa (24/09/2019), Dinas Kominfosandi Kab. Buleleng melalui Bidang Layanan e-Gonernment melaksanakan monitoring sistem informasi di bidang pemerintahan dan pelayanan publik. Diterima oleh Sekretaris Desa Wanagiri Wayan Pasek Bagiartha, Kasi. Pengembangan Aplikasi I Putu Agus Suryawan menjelaskan maksud dan tujuan monitoring adalah dalam rangka menginventarisir berbagai sistem informasi yang diterapkan di Desa Wanagiri serta mengetahui berbagai kendala yang dihadapi selama ini oleh para operator sistem.
Dalam pertemuan ini disampaikan oleh Sekdes Pasek Bagiartha bahwa secara umum aplikasi yang ada pada unit kerjanya seperti SID, SIAK, Siskeudes, Prodeskel dan SIK NG sudah berjalan dengan baik. Adapun kendala yang dihadapi adalah kurangnya tenaga khusus sebagai operator aplikasi agar nantinya bisa maksimal dalam pelaksanaan tugasnya. Pasek Bagiartha juga menambahkan bahwa pihaknya sangat mengharapkan adanya pelatihan aplikasi SIAK oleh Disdukcapil Kab. Buleleng. Sedangkan dari sisi jaringan secara umum berjalan dengan baik hanya terkadang mengalami gangguan pada saat cuaca buruk. Menanggapi hal ini Agus Suryawan menyatakan siap melanjutkan segala permasalahan yg terjadi kepada bidang yang menangani. Turut mendampingi pada kegiatan monitoring ini Aat Rayudha dan Kadek Adi Suartawan Staf Dinas Kominfosandi Kab. Buleleng (ags-egov)