Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik
Beranda/Berita/OJK Provinsi Bali Gelar Sosialisasi di Buleleng
OJK Provinsi Bali Gelar Sosialisasi di Buleleng
Admin kominfosanti | 22 September 2015 | 760 kali
Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Ekbang bekerja sama dengan Kantor Keuangan (OJK) Peovinsi Bali menggelar Edukasi dan Sosialisasi Keuangan di Gedung Wanita Laksmi Graha pada hari Selasa (22/9).
Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk menumbuh kembangkan kegiatan usaha di Kabupaten Buleleng khususnya Perbankan, sehingga akan dapat mendorong pertumbuhan perekonomian daerah, khususnya di Kabupaten Buleleng. Pada kesempatan itu Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST dalam sambutannya yang sekaligus membuka secara resmi kegiatan ini mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Buleleng menyambut baik atas terselenggaranya Edukasi dan Sosialisasi tersebut serta mengharapkan bantuan dan pembinaan dari otoritas Jasa Keuangan khususnya bagi para pelaku lembaga keuangan mikro yang ada di Kabupaten Buleleng. Mengingat modal dari pelaku LKM sangat kecil dan dalam upaya menghimpun serta menyalurkan dana ke masyarakat paling bawah sangat sulit, maka melalui kegiatan ini diminta kepada narasumber khususnya dari OJK agar dalam memberikan materi Edukasi dan Sosialisasi mudah dimengerti dan dipahami, sehingga tidak akan salah langkah didalam mengelola jasa keuangan yan dimilikinya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Kantor OJK Provinsi Bali. Asisten, Staf Ahli dan Pimpinan SKPD lingkup Setda Kabupaten Buleleng, Narasumber dari BPD Bali, Perwakilan Asuransi dari AAUI dan Kantor Pegawaian, Ketua Perbarindo Bali, Camat se-Kabupaten Buleleng, Kepala RSUD Kabupaten Buleleng,Ketua Dharma Wanita dan PKK Kabupaten Buleleng, Direktur Perusahaan Daerah Kabupaten Buleleng.(dik)