(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Pameran Pembangunan dan Malam Hiburan Rakyat Menyambut HUT RI ke 74 Resmi Dibuka

Admin kominfosanti | 15 Agustus 2019 | 476 kali

 

Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG mewakili Bupati Buleleng membuka secara resmi Pameran Pembangunan dan Malam Hiburan Rakyat dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 Tahun 2019 yang ditandai dengan pemukulan Gong di Panggung Utama dilapangan Bhuana Patra Singaraja, Rabu (14/08/19). Wakil Bupati didampingi Sekda Kabupaten Buleleng, Ir. DewaKetut Puspaka, MP, Kepala Dinas Kominfosandi Kab. Buleleng, Dr Drs. I Ketut Suweca, M.Si dan Camat Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos, M.Si.

Kadis Kominfosandi Buleleng, Ketut Suweca dalam laporannya menyampikan tujuan diselenggarakannya Pameran Pembangunan ini untuk mensosialisasikan hasil dan rencana pembangunan di Kabupaten Buleleng serta sebagai ajang promosi dari produk unit usaha dari kerajinan usaha mikro, kecil, menengah dan swasta. Pameran pembangunan dan hiburan rakyat ini akan digelar selama dua minggu, dari tanggal 14 Agustus sampai dengan tanggal 27 Agustus 2019. 

Pada kesempatan ini, dilaksanakan penyematan Pin Buleleng Bebas Hoax  dang Kuangin Sampah Plastik yang dilakukan oleh Bapak Wakil Bupati Buleleng yang diikuti oleh masing masing undangan. Pameran pembangunan akan dimeriahkan dengan pertunjukan hiburan rakyat yang mempertunjukan hasil karya seni budaya yang tumbuh di masyarakat dan dipentaskan dipanggung utama.

Hadir di acara pembukaan Pameran Pembangunan ini, Bupati Buleleng, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Pimpinan SKPD lingkup Pemkab Buleleng, Camat se-Kabupaten Buleleng, serta undangan terkait lainnya.