Singaraja, 23/5/2018. Pasar murah menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan serta Bulan Suci Ramadhan kembali Pemkab Buleleng bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kab. Buleleng menggelar Pasar Murah yang digelar di 10 titik tersebar di wilayah Kabupaten Buleleng. Kali ini TPID Kab. Buleleng bekerja sama dengan Perusahaan Daerah Pasar Buleleng dengan menawarkan berbagai jenis barang kebutuhan pokok seperti beras, gula pasir, minyak goreng, telor dan susu. Kabag Perekonomian dan Pembangunan Setda Buleleng Desak Rupadi,SE berharap Pasar murah dilaksanakan agar bisa membantu konsumen/warga masyarakat untuk bisa membeli sembako dengan harga yang terjangkau/ lebih murah dari harga dipasar. Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Buleleng, Dr. Drs. I Ketut Suweca, M.Si yang tergabung dalam Tim Pengendali Inflasi Daerah Kabupaten Buleleng menugaskan Kabid PLIP, Putu Idayati,SE didampingi Kasi Ketut Artaya,SE untuk bertugas menyebar luaskan informasi pelaksanaan Pasar Murah ke desa-desa terdekat lokasi kegiatan.