Bertempat di Meeting Room, Rumah Makan Ranggon Sunset, Jl. Pantai Penimbangan Singaraja, dilaksanakan kegiatan Pelatihan Konvensi Hak Anak (KHA) yang diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ( DPPKBPPPA). Pelatihan ini dilaksanakn dari tanggal 9 samapai dengan 11 Oktober 2018 yang dihadiri oleh beberapa SKPD terkait diantaranya :
Disdikpora,Disdukcapil, Dishub,, BKD, Disbud, Dinkes, RSUD, Perkimta, Dinsos, Kementerian Agama, Pengelola TPA, Panti asuhan, FAD (Forum Anak Daerah).
Tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah mewujudkan Kabupaten Buleleng sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA).
Adapun Narasumber yg hadir dlm kesempatan ini antara lain I.A Maharatni, S.Psi, M.Si ( psikolog), I.A. Nym.Candrawati, SH, M.Par (Kabid PHA Prov.), dr. I Wyn Eka Wijaya (Unud).
Adapun materi yg diberikan dlm pelatihan ini meliputi : Kebijakan perlindungan anak, Hak sipil dan kebebasan anak, Lingkungan keluarga dan pengasuhan, Kesehatan dasar dan kesejahteraan, pendidikan dan pemanfaatan wktu luang, Perlindungan khusus terhadap anak, serta Psikologi manusia.
Hadir sebagai peserta pelatihan dari Kominfosandi Kab. Bll, Kasi PIP, Ketut Reniati, SE, MAP.