Dalam rangka meningkatkan sumberdaya aparatur pemerintah guna memberikan pelayanan informasi pembangunan daerah, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Buleleng melaksanakan pelatihan pengelola website. Pelatihan diadakan bagi operator yang baru mengelola sub domain, operator dengan perubahan nama sub domain dan operator dengan kelembagaan baru.
Kegiatan berlangsung dari tanggal 2-11 Maret diadakan di ruang lab komputer Dinas Kominfo Buleleng. Pembukaannya dilakukan tanggal 2 Maret, oleh Kepala Bidang Telematika Made Suharta,S.Kom, MAP. Dalam kesempatan tersebut Made Suharta memberikan motivasi bagi peserta pelatihan agar lebih semangat dalam melaksanakan tugas sebagai pengelola website, sekaligus mengingatkan bahwa target pengelolaan dan update website yang dilakukan 10 kali di tahun 2014 yang lalu, pada tahun 2015 ini ditingkatkan menjadi 3 kali dalam seminggu atau 12 kali dalam sebulan.
Pelatihan diikuti 28 peserta yang dibagi menjadi 2 gelombang, masing-masing dilaksanakan selama 3 hari. Kepala Seksi Telematika, Angelina Sagita Sastrawan, ST. menjelaskan secara umum materi yang akan disampaikan, dan lanjut dijelaskan secara detail oleh instruktur dari pihak swasta yang meliputi pengelolaan website dengan menggunakan Content Management System (CMS) dan cara menggunakan email account. Harapannya pelatihan ini akan menghasilkan operator subdomain website yang semakin aktif dan kreatif. (sel)