Dinas Kominfosandi gelar pelayanan soundsystem dan multi
media pada acara Kebangkitan Kartini oleh Aliansi Masyarakat Adat Nusantara
(AMAN) di Gedung Wanita Laksmigraha (21/4). Acara tersebut dibuka oleh
Kadisdikpora Drs Gede Suyasa mewakili
bapak bupati Buleleng, dan turut hadir Ibu Bupati dan Ibu Wakil Bupati
Buleleng, Ketua Aliansia Masyarakat Adat
Nusantara Provinsi Bali Dra. Ni Made Cantiari, M.Si, serta dari anggota bela
negara dan kelian banjar adat se Kabupaten Buleleng. Kegiatan kebangkitan
Kartini mengambil tema Melalui Sosialisasi Undang undang Masyarakat Adat kita
tingkatkan Kwalitas dan solidaritas kaum perempuan adat yang bermartabat untuk
menjaga keutuhan NKRI.Dalam acara tersebut juga diisi pemaparan materi
Penguatan Masyarakat Adat Menuju Kehidupan Berbasis NKRI oleh Ketua DPRD
Kabupaten Buleleng Gede Supriatna,SH. Untuk mendukung kelancaran acara tersebut
Kominfosandi melalui Bidang Pengelolaan dan Layanan Informasi Publik telah
memasang beberapa pengeras suara dan layar yang dikomandani oleh Kasi Pelayanan
Informasi Publik Ketut Artaya, SE dan beberapa staf teknis.