Bertempat di Unit IV Lantai 2 Setda Kabupaten Buleleng, pada hari Kamis, 26 Februari 2014, para sekretaris, kasubag perencanaan, kasubag umum, atau staf yang mewakili berkumpul dalam Rapat Jaringan Online SKPD untuk membahas pengelolaan dan pemanfaatan jaringan online antar SKPD. Rapat dibuka oleh Asisten Administrasi Umum, Drs. I Ketut Asta Semadi, MM. Asta Semadi memberikan arahan untuk memanfaatkan fasilitas jaringan online yang telah disiapkan oleh Dinas Kominfo dalam meningkatkan koordinasi, komunikasi, dan mejalankan aplikasi yang ada ada di seluruh SKPD. Rapat dilanjutkan dengan arahan dari Kepala Dinas Kominfo, Drs. I Ketut Suweca, M.Si. Suweca menjelaskan beberapa pemanfaatan yang telah dilakukan terhadap jaringan online system antara lain sebagai jalur pendistribusian bandwidth ke seluruh SKPD, pengelolaan website, layanan pengadaan melalui LPSE, dan pelayanan administrasi kependudukan (SIAK) oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Pemaparan secara teknis lanjut dijelaskan oleh Kepala Bidang Telematika, Made Suharta, S.Kom, MAP. Suharta menjelaskan kondisi jaringan online saat ini dan bagaimana penerapan teknologi informasi di Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Sesi tanya jawab berlangsung komunikatif karena beberapa pejabat yang membidangi perencanaan tertarik dalam menerapkan teknologi informasi di SKPD nya masing-masing. Sebagai salah satu contohnya adalah menerapkan Sistem Administrasi Perkantoran Maya (SiMaya) dalam kegiatan surat menyurat. Aplikasi yang sudah mulai disosialisasikan Tahun 2014 ini akan mulai dikembangkan di Dinas Kominfo di Tahun 2015, yang nantinya jika sudah berhasil akan dilatihkan dan diterapkan ke seluruh SKPD. Sambil menutup acara rapat, Kadis Kominfo berharap di tahun ini setiap SKPD mulai merencanakan dan mempersiapkan aplikasi apa yang ingin didistribusikan lewat jaringan online system sehingga proses administrasi maupun distribusi data antar SKPD dapat berlangsung dengan lebih cepat dan tepat. (lin)