Bertempat di Ruang rapat Dinas Kominfosandi Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan rapat Tim Percepatan Pembangunan Radio Komunikasi Satu Pintu Berbasis IT. Acara yang digelar Jumat, 15 Maret 2018 membahas Pemantapan dan Pembagian Tugas kepada masing-masing anggota tim, serta optimalisasi jaringan radio komunikasi di wilayah Kabupaten Buleleng.
Rapat dibuka oleh Kepala Dinas Kominfosandi Dr. Drs.I Ketut Suweca,M.Si yang dalam hal ini sebagai penanggung jawab Tim menyampaikan sangat mendukung dan mengapresiasi pembentukan tim ini. Hadir mendampingi Kadis, Kepala seksi Pengawasan, Pemeliharaan dan Evaluasi Bidang Persandian, Dwi Wahyuni serta Kepala seksi Operasional Pengelolaan Persandian, Ery Marta Pariata.
Pesera rapat adalah Teknisi Orari dan Rapi sebagai anggota tim serta staf Bidang Persandian. Dalam rapat juga dilakukan diskusi tentang mengatasi adanya gangguan teknis yang terjadi selama ini akibat cuaca buruk dan jika terjadi pergeseran frekuensi. Diantaranya adalah pengecekan modulasi secara berkala
serta pemeliharaan berkala dan perbaikan dalam hal emergency adanya kerusakan.
Sebelum rapat ditutup dilaksanakan penyerahan Piagam Penghargaan kepada masing-masing anggota tim sebagai ungkapan terimakasih Dinas Kominfosandi atas partisipasinya dalam kegiatan maintanance jaringan komunikasi di Pacung,Tigawasa dan Kintamani. (dwi-bidsan)