Sesuai dengan jadwal yang telah disusun oleh Pokja (Kelompok Kerja) III, Bagian Layanan Pengadaan (BLP) Setda Kabupaten Buleleng, maka pada hari ini, Jumat, 28 Juni 2019 dilaksanakan pembukaan dokumen penawaran paket tender pembangunan gedung kantor Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Buleleng.
Bertempat di ruang rapat BLP Setda Kab. Buleleng, anggota pokja III BLP Setda Kabupaten Buleleng, Putu Sandra Paramitha, ST. MAP bersama PPTK (Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan) sekaligus Kasubag Umum dan Kepegawaian Diskominfosandi Buleleng, I Putu Suryada Santhi melaksanakan proses pembukaan dokumen penawaran. Dalam kesempatan tersebut, Sandra Paramitha menyampaikan, bahwa penyedia atau rekanan yang mendownload (mengunduh) dokumen pengadaan berjumlah 39 peserta dan sampai batas waktu yang telah ditentukan yaitu sampai tanggal 28 Juni 2019, pukul 09.59 WITA, penyedia yang mengupload (mengunggah) dokumen penawaran paket tender ini berjumlah 2 penyedia/peserta.
Lebih lanjut dijelaskan Sandra, setelah proses pembukaan dokumen penawaran paket tender ini, maka akan dilanjutkan dengan proses – proses selanjutnya diantaranya: evaluasi administrasi, kualifikasi, teknis dan harga, pembuktian kualifikasi, penetapan pemenang serta pengumuman pemenang. “Masih banyak proses yang harus ditempuh untuk mendapatkan pemenang”, jelas Sandra.
Harapan kita, semoga semua proses berjalan dengan lancar sehingga bisa menghasilkan pemenang tender yang professional. (sur-sekretariat)