Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik
Beranda/Berita/Pengelolaan Website Tahun 2014 Mengalami Peningkatan
Pengelolaan Website Tahun 2014 Mengalami Peningkatan
Admin kominfosanti | 04 November 2014 | 637 kali
Tahun 2014 sudah hampir memasuki penghujung tahun, segala kegiatan di SKPD pun mulai dievaluasi untuk dipersiapkan dengan perencanaan yang lebih matang dan lebih baik di tahun mendatang. Begitu pula dengan kegiatan pengelolaan website Pemkab. Buleleng. Pengelolaan website yang sudah difokuskan penganggarannya di Dinas Kominfo di tahun 2014 ini mulai dievaluasi dan disosialisasi menu dan fungsi baru pada website selama 1 tahun belakangan ini. Hal ini tertuang pada Rapat Pembahasan Pengelolaan Website yang diadakan di Ruang Rapat Unit IV Lantai ll Setda Kabupaten Buleleng pada hari Selasa, 4 November 2014. Rapat dihadiri oleh Tim Pengelola Website yang terdiri atas 39 operator pengelola website Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), 9 operator pengelola website Bagian Setda Kab. Buleleng, dan 1 operator Unit Layanan Pengadaan (ULP). Didampingi oleh Kepala Bidang Telematika, Drs. IGK Ermanto dan Kepala Seksi Telematika, Made Suharta, S.Kom, MAP, Kepala Dinas Kominfo, Drs. I Ketut Suweca, M.Si yang membuka rapat ini memberi apresiasi positif terhadap website Pemkab Buleleng yang makin hari semakin baik dalam pengelolaannya. Dampaknya sangat baik yaitu sering dikunjunginya website utama Pemkab Buleleng maupun ke-49 subdomain websitenya oleh masyarakat karena website dianggap memiliki isi atau konten yang cepat, tepat, dan akurat. Dampak lain yang tak kalah penting adalah kinerja masing-masing SKPD makin terlihat karena sudah dipublikasi melalui website.
Selain evaluasi pengelolaan website, dibahas pula beberapa fungsi dan menu yang mengalami perubahan selama tahun 2014. Perubahan ini berdasarkan hasil diskusi antara operator pengelola website untuk menjadikan website menjadi lebih baik dan bermanfaat di tahun 2015. (lin)