(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Pengumuman Kelulusan P3K dari Kemenpan RB Diperkirakan Maret

Admin kominfosanti | 09 Maret 2019 | 276 kali

Seleksi P3K(Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di Buleleng sudah berjalan 23 Feb lalu. Formasi yang dijatah untuk Buleleng sebanyak 157 pegawai. Rinciannya untuk tenaga pendidik sebanyak 115 orang, kesehatan 3 orang dan penyuluh pertanian sebanyak 39 orang.Tapi yang mendaftar 129 pelamar. Lalu setelah diverifikasi, yang dinyatakan lulus secara adiministrasi sebanyak 126 pelamar.” Tiga tidak lulus karena kualifikasi pendidikannya tidak memenuhi persyaratan. Yang mestinya S1, yang bersangkutan D2 sehingga tidak lulus,” jelas I Gede Wisnawa,SH., Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Buleleng.

Lebih jauh diungkapkan, formasi yang diterima Buleleng adalah tiga bidang, yakni Formasi Kesehatan, Formasi Penyuluh Pertanian dan Formasi Pendidikan. Untuk formasi kesehatan, otomatis kosong karena para pelamar tidak memenuhi kualifikasi yang disyaratakan dari Kemenpan RB. Dari hasil test yang diadakan di SMAN 1 Singaraja, melalui test CAT(Computer Assisted Tes), mereka yang memenuhi ambang batas passing grade sebanyak 103 peserta. Rinciannya 37 peserta untuk tenaga penyuluh pertanian dan 66 orang dari tenaga pendidik.

Meskipun sudah memenuhi penilian ambang batas passing grade, Wisnawa mengaku tidak mempunyai kewenangan menyatakan telah lulus. Pihaknya menyerahkan ke Kemenpan RB untuk mengumumkan kelulusannya. “ Biasanya kalau sudah memenuhi penilaian ambang batas passing grade yang bersangkutan sudah lulus, tapi kami tidak punya kewenangan untuk menyatakan itu. Kita tunggu saja pengumuman dari Kemenpan RB, “ jelasnya. Diperkirakan pengumuman dari Kemenpan RB tentang kelulusan P3K Buleleng keluar bulan Maret karena terkait dengan penganggaran untuk P3K dibebankan ke masing-masing daerah.” Beda dengan CPNS anggarannnya dari pusat, sedangkan dibiayai oleh Pemerintah Daerah,” pungkasnya.(st)

sumber: https://bulelengkab.go.id