Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke- 89, Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng menggelar Apel Bendera di Lapangan Taman Kota Singaraja pada hari Sabtu, (28/10).
Walau dalam suasana hari libur, seluruh peserta apel mulai dari pelajar, pegawai lingkup Pemkab Buleleng, TNI dan POLRI dengan penuh semangat “PEMUDA” mengikuti apel bendera peringatan Sumpah Pemuda Ke- 89.
Dalam kesempatan itu, Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST selaku Inspektur Upacara membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI Imam Nahrawi, termuat didalamnya bahwa Sumpah Pemuda Ke-89 mengambil tema “Pemuda Indonesia Berani Bersatu” yang mengandung makna bahwa pemuda indonesia berani mengambil langkah bersama untuk bersatu menjaga tanah air Republik Indonesia. Khususnya di Kabupaten Buleleng, Bupati Agus Suradnyana merasa bangga atas pemuda Buleleng yang sudah mampu menjaga keamanan dan ketentraman di Buleleng, hal ini terbukti dari tidak adanya lagi hal-hal negatif seperti pertikaian antar pemuda Buleleng. Bupati Agus berharap semoga semua dapat menjada situasi baik dan tentram seperti sekarang ini sehingga dapat bersama-sama memajukan pembangunan Kabupaten Buleleng kedepannya.
Sementara itu, ditemui usai apel bendera, Kadis Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Buleleng Gede Suyasa berharap melalui peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-89 ini dapat memotivasi pemuda Buleleng untuk ikut serta dalam pembangunan Buleleng yang lebih baik lagi.
Hadir dalam Apel Peringatan Sumpah Pemuda, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Buleleng, Kepala SKPD Lingkup Pemkab Buleleng, dan Organisasi Kepemudaan di Buleleng. (Agst)