(0362) 21146
kominfosanti@bulelengkab.go.id
Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik

Persiapan Penilaian Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Pemerintah Kabupaten Buleleng Tahun 2015 - 2019

Admin kominfosanti | 05 Juli 2018 | 567 kali

Singaraja, rabu 4 juli 2018. 

Diskominfosandi Kab Buleleng mengikuti pembahasan tentang persiapan penilaian pelaksanaan reformasi birokrasi Pemerintah Kabupaten Buleleng tahun 2015 - 2019 yang dilaksanakan di ruang rapat Dinas Pertanian Kab. Buleleng. Rapat dipimpin oleh Inspektur Kab. Buleleng, Putu Yasa,SH.MM didampingi Kabag Organisasi DRA. I DW. AA. Sri Ambarawati
Pimpinan rapat, Putu Yasa menyatakan bahwa dalam rangka percepatan pelaksanaan reformasi birokrasi di lingkup Pemkab Buleleng dan upaya dini persiapan penilaian pelaksanaan reformasi birokrasi Pemkab. Buleleng tahun 2015 - 2019 telah disusun kelompok kerja yang masing - masing sudah diberikan tugas dan kewajiban yang harus dipenuhi. Adapu  kelompok kerja tersebut  antara lain kelompok kerja manajemen perubahan, kelompok kerja penguatan pengawas, kelompok kerja penguatan akuntabilitas, kelompok kerja penguatan kelembagaan dan tata laksana, kelompok kerja penguatan sistem manajemen sumber daya manusia aparatur sipil negara, kelompok kerja penguatan peraturan perundang-undangan, kelompok kerja peningkatan kualitas pelayanan publik, serta kelompok kerja sosialisasi, internalisasi, monitoring dan evaluasi reformasi birokrasi Pemerintah Kab. Buleleng.

Kadis Kominfosandi Kab. Buleleng mendapat tugas sebagai ketua pokja sosialisasi, internalisasi, monitoring dan evaluasi reformasi birokrasi Pemkab. Buleleng. Kewajiban dan tanggung jawab dari pokja ini untuk menyusun road map reformasi birokrasi pemda, menyelenggarakan rapat koordinasi reformasi birokrasi pemda, menyusun rencana aksi (action plant) reformasi birokrasi di organisasi perangkat daerah, pembinaan dan internalisasi reformasi birokrasi di SKPD,  fasilitasi penilaian mandiri pelaksanaan reformasi birokrasi (pmprb) pemda, monitoring evaluasi pelaksanaan reformasi birokrasi pemda per-triwulan,  penyusunan laporan reformasi birokrasi pemda, serta melaksanakan pemeliharaan terhadap area - area sudah maju.

Hadir dari Dinas Kominfosandi, Kepala Diskominfosandi, DR.DRS. I Ketut Suweca, M. Si didampingi Sekretaris Dinas, Ketut Yadnya, SH, serta para Kabid dan Kasi terkait.