Kamis, 21 Januari 2021, pukul 10.30 wita, bertempat di Ruang Kerja Sekretaris Daerah Kab. Buleleng, Kadis Kominfosanti Buleleng, Dr. Drs. I Ketut Suweca, M. Si didampingi Kabid Persandian dan Statistik, Nyoman Suyasa, SE,MAP serta vendor dari aplikasi e-surat, Ida Bagus Brahmantara melakukan audensi ke Sekretaris Daerah Kab. Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M. Pd.
Maksud dan tujuan dari audensi ini adalah mempresentasikan rencana penerapan aplikasi e-surat yang diintegrasikan langsung dengan Tanda Tangan Elektronik menggunakan Sertifikat Elektronik milik Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) BSSN. Aplikasi ini dirasa mudah digunakan untuk transaksi administrasi persuratan baik surat masuk dan surat keluar. Keuntungan penggunaan sistem aplikasi ini adalah, tidak menggunakan kertas / paperless, efisien waktu, surat dapat didisposisi atau ditandatangani kapan saja seluruhnya secara elektronik.
Sekda Suyasa mengapresiasi langkah yang diambil untuk mewujudkan sistem administrasi persuratan yang lebih efisien, apalagi pada kondisi pandemi Covid19 saat ini. Untuk itu, Sekda mengarahkan Kadis Kominfosanti agar segera mewujudkan aplikasi ini, sesuai pembicaraan dan kesepakatan yang telah disepakati. (Persanti/Hery) Download disini